Food,  Lifestyle

Kelir Berdikari Penghasil Kopi Nikmat Dari Desa Brongkol Semarang

Entah sejak kapan aku suka menyeruput segelas kopi, sehari tanpa kopi terasa ada yang kurang. Kopi sudah menjadi bagian tak terpisahkan dari gaya hidup modern.. Minuman satu ini memang punya daya tarik tersendiri, tak heran dari sebiji kopi bisa dikembangkan menjadi beragam rasa yang bisa dicicipi di berbagai cafe.

Aroma khas dan rasa kopi Indonesia itu memang memikat. Bangga rasanya bisa terlahir di Indonesia, tanah subur penghasil biji kopi terbaik. Kopi saat ini sudah mewakilkan seni dan budaya dari daerah penghasilnya. Seperti biji kopi yang dihasilkan dari tanah Desa Brongkol Semarang.

Senang sekali mendengar cerita Kak Muhammad Taufik, salah satu tokoh penggerak Kelir Berdikari yang berhasil mengembangkan berbagai sumber daya alam di Kabupaten Semarang. Kelir Berdikari ini merupakan Badan Perseroan yang bergerak di bidang perdagangan, pertanian dan industri pengolahan. Memanfaatkan sumber daya alam dan memberdayakan masyarakat sekitar, badan usaha ini sukses mengembangkan berbagai produk salah satunya kopi.

Sumber Foto: Kelir Berdikari

DSA kami adalah salah satu penghasil komoditi kopi robusta yang cukup banyak di kawasan Lereng Kelir dengan jumlah 1.200 ton per tahunnya, ungkap Muhammad Taufik saat berbincang melalui pesan Whatsapp. Alasan lain Kelir Berdikari mengembangkan kopi yaitu kepopuleran Kopi saat ini, tak hanya dinikmati di Indonesia tapi merambah ke berbagai Negara di Dunia.

Kelir Berdikari juga membantu para petani di sekitar Lereng Kelir Kabupaten Semarang. Mereka memberikan edukasi dan menyediakan wadah agar petani terlibat langsung dalam proses mengolah biji kopi menjadi sebuah minuman yang dinikmati di seluruh dunia.

Saat ini Lereng Kelir amat di kenal sebagai penghasil kopi nikmat yang sudah dinikmati banyak orang, Desa di Kabupaten yang terus berkembang. Dengan penuh semangat, masyarakat setempat bergotong-royong untuk menanam, merawat, dan memanen biji kopi. Usaha ini telah membawa berkah, bukan hanya dalam bentuk ekonomi yang stabil, tetapi juga dalam membangun persatuan dan kebersamaan yang erat.

Sumber foto: Kelir Berdikari

Berkat kegigihannya, Kelir Berdikari terpilih menjadi penerima SATU Indonesia Awards dengan kategori Desa Sejahtera ASTRA tahun 2022. Kopi menjadi produk unggulan yang berhasil dikembangkan. Biji kopi yang dihasilkan para petani diproses menjadi bubuk kopi siap seduh hingga kopi yang memang bisa langsung dinikmati.

Kelir Berdikari memberikan inspirasi kepada kita bahwa ketekunan, kerja keras, dan semangat adalah kunci untuk membangun Desa agar lebih baik.  Semoga semakin banyak produk yang bisa dihasilkan dari tanah subur Lereng Kelir Kabupaten Semarang.

Hiii terima kasih sudah berkunjung. I'm totally happy and greatly appreciate if you kindly give me some advice and comments. For any enquiries, kindly send email to ria.iyha29@gmail.com . Enjoying reading :))

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *